PT Binawan Inti Utama Sosialisasikan Peluang Kerja Internasional untuk Mahasiswa Keperawatan UIN Jakarta
Berita Fiikes Online,- PT Binawan Inti Utama menggelar sosialisasi bertajuk "Peluang Kerja Internasional bagi Mahasiswa Keperawatan" yang diikuti oleh ratusan mahasiswa Fakultas Ilmu Kesehatan (FIKES) UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Kegiatan ini dilaksanakan secara daring melalui platform Zoom dan menjadi wadah informatif bagi mahasiswa yang berminat mengejar karier keperawatan di luar negeri, khususnya di kawasan Eropa dan Timur Tengah. Senin (6/01/2015)
Sosialisasi ini merupakan bagian dari implementasi nyata kerja sama antara FIKES UIN Jakarta dan PT Binawan Inti Utama dalam mendukung karier mahasiswa. Wakil Dekan III Bidang Kerja Sama dan Kemahasiswaan FIKES, Dr. Ns. Uswatun Khasanah, M.Kep., dalam sambutannya menyampaikan, “Ini salah satu implementasi kerja sama yang sangat strategis dan bermanfaat untuk mendukung pengembangan karier mahasiswa keperawatan ke level internasional. Kami berharap mahasiswa memanfaatkan peluang ini dengan sebaik-baiknya.”
Dalam pemaparannya, perwakilan PT Binawan menjelaskan jalur serta persyaratan untuk bisa bekerja sebagai perawat profesional di luar negeri. Negara-negara seperti Jerman, Belanda, Arab Saudi, dan Uni Emirat Arab menjadi destinasi yang sangat membutuhkan tenaga keperawatan, dengan tawaran jenjang karier, pengalaman internasional, dan kesejahteraan yang menjanjikan. Selain pelatihan bahasa dan adaptasi budaya, PT Binawan juga memberikan bimbingan proses legalisasi dokumen bagi calon peserta.
Ketua Program Studi Profesi Ners, Maftuhah, Ph.D., turut mengapresiasi kegiatan ini. “Sosialisasi ini sangat penting untuk membuka wawasan mahasiswa tentang peluang dan tantangan bekerja di luar negeri. Ini bisa menjadi motivasi bagi mereka untuk terus meningkatkan kompetensi dan kesiapan diri,” ujarnya.
Kegiatan ini juga mendapat dukungan penuh dari Dekan Fakultas Ilmu Kesehatan, Prof. Dr. apt. Zilhadia, M.Si. Dalam sambutannya, beliau menyatakan, “Kami menyambut baik kegiatan ini sebagai langkah konkret membekali mahasiswa tidak hanya dengan ilmu, tetapi juga perspektif global dalam pengembangan karier keperawatan.”
Dengan diadakannya kegiatan ini, diharapkan mahasiswa keperawatan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta memiliki gambaran yang lebih jelas mengenai jalur dan proses untuk berkarier secara internasional. PT Binawan Inti Utama juga membuka konsultasi lanjutan bagi mahasiswa yang ingin mengambil langkah serius untuk bekerja di luar negeri. (UK/ZD)